Demi Target Pilkada, Sabtu-Minggu Disdukcapil OKU Tetap Buka


Baturaja - liputansumsel.com--Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten OKU tetap buka pada hari Sabtu dan Minggu. 

Dari pantauan media ini di lapangan, kantor dinas tersebut masih buka seperti biasa, beberapa pegawainya masih bekerja melayani masyarakat seperti biasanya .

Yuli salah satu pegawai Disdukcapil Kabupaten OKU yang ditemui membenarkan kantornya buka untuk hari Sabtu dan Minggu.

"Buka untuk menyelesaikan data persiapan Pilkada. Hanya untuk sementara saja. Buka juga hanya setengah hari," ujarnya 

Sementara itu Sekda Kabupaten OKU Dr. H. Achmad Tarmizi, SE, MT, M.Si, MH, M.Pd saat dikonfirmasi media ini melalui telepon selulernya pada sabtu lalu (28/11) membenarkan hal tersebut.

"Guna pelayanan publik seperti halnya rumah sakit. Untuk lebih jelasnya silahkan menanyakan Kepala Disdukcapil sebab saya sedang ada diklat di Palembang," ujarnya singkat.

Di hari yang sama, media ini mencoba mengkonfirmasi Kepala Disdukcapil Kabupaten OKU H. Ajahri, S.Sos, M.Si melalui WA sebab telepon selulernya tidak diangkat.

Dalam pesan WAnya, H. Ajahri membenarkan pelayanan di Disdukcapil Kabupaten OKU tetap buka di hari libur

Sabtu dan Minggu.

"Hari ini merekam di Kecamatan Lubuk Batang.

Hal ini sesuai dengan instruksi dari Dirjen Dukcapil Kemendagri RI untuk pilkada serentak," terangnya dengan menunjukkan Surat Edaran dari Kemendagri.

Lebih lanjut H. Ajahari melanjutkan pelayanan tetap buka untuk sebelum pilkada serentak.

"Adapun yang dikejar adalah target pelayanan perekaman KTP Elektronik atau E-KTP dengan jumlah yang harus direkam sampai dengan 9 Desember 2020 berjumlah 1.429. Sampai sekarang sudah direkam dengan jemput bola ke kecamatan sebesar 505. Jadi jumlah yang belum selesai direkam 924.

Untuk jadwalnya Kami rekam setiap hari sampai tanggal 9 Desember 2020. Besok Minggu kami masih melakukan perekaman dari jam 9 sampai jam 12 di kantor Disdukcapil OKU. Bagi yang warga yang akan melakukan perekaman dengan hanya membawa fotokopi KK," ungkapnya.

Hal yang sama juga disampaikan Rasidi, S.IP Kepala Bidang Pengelolaan Informasi Administrasi Kependudukan Disdukcapil OKU.

"Kantor Disdukcapil Kabupaten OKU tetap buka Sabtu dan Minggu guna mengejar target Pilkada, bagi yang belum perekaman KTP Elektronik, untuk pelayanan. Kita ngambil Kapnya dari KPU. Jadi kita ingin menyelesaikan data-data yang belum terkap, tapi mereka sudah masuk DPT. Sekarang ini perekaman sedang berlangsung di Kecamatan Lubuk Batang. Silahkan jika ingin melihat kesana. Mohon maaf sekarang saya sedang di Palembang," ujarnya.


(Dn)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.