Tatap muka dengan FORKOPIMDA dan Masyarakat, Kapolres sampaikan himbauan Kamtibmas


PAGARALAM,--liputansumsel.com---Kapolres Pagaralam AKBP Trisaksono Puspo Aji S.IK, M.Si dalam program seratus hari pertamanya berinisiatif menggelar silaturahmi dan pertemuan dengan seluruh elemen masyarakat Kota Pagaralam bertempat di Aula Wirasatya 96 Polres Pagaralam, Selasa (4/12/2018).

Acara yang bertajuk Tatap muka Kapolres dengan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) lainnya, seperti Walikota dan wakil walikota Pagaralam, Kepala Kejaksaan Negeri, Perwira Penghubung, Ketua DPRD, Ketua Pengadilan Negeri serta KPU, Bawaslu, Perwakilan Partai Politik, Calon legislatif, Tokoh adat, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat dan para awak media tersebut berlangsung penuh kekeluargaan.

Dalam sambutannya kapolres menyampaikan, jika pemerintah Kota Pagaralam memiliki visi dan misi, maka polrespun memiliki visi dan misi, “Visi  dan misi kami sejalan dengan visi dan misi utama Polri yakni Menjadikan Polres Pagaralam  Profesional, modern  dan terpercaya (Promoter), misi lainnya dan sesuai dengan pesan khusus dari Kapolda Sumatera Selatan Irjen Drs, Zulkarnain Adinegara adalah semakin memperkuat dan meningkatkan kamtibmas di Pagaralam terutama menjelang pemilihan Presiden dan pemilihan anggota legislatif tahun 2019 ", ucap Trisaksono.

Kepada semua tamu undangan, dia juga menyampaikan, situasi kamtibmas yang sudah kondusif harus terus dijaga dan bahkan ditingkatkan dengan cara menciptakan hubungan yang harmonis antar sesama anggota polri dan antar polri dengan masyarakat, " salah satu program kami adalah melaksanakan Safari Jum'at,  dan sambang rumah warga.  Harmonisasi itu sejalan dengan kondusifitas yang selama ini terjaga di Kota kita ini dan apa yang telah ada, diperkuat kembali", ujar Tri.

Masih menurutnya, " Misi lainnya khusus di internal Polres Pagaralam adalah menjaga netralitas pada Pemilu 2019 serta meningkatkan solidaritas dan soliditas seluruh anggota di sini. Lalu kembali menekankan profesionalisme, memperkuat hubungan dengan berbagai pihak sesama anggota Forkopimda termasuk Awak media maupun seluruh elemen masyarakat di Pagaralam” ucapnya.

Disampaikan juga oleh Trisaksono yang sebelumnya menjabat sebagai  Kasubdit IV Ditreskrimsus Polda Kalimantan Tengah  itu, semua itu dapat terwujud jika di internal sudah harmonis, kompak, dan solid terlebih dahulu. Untuk kemudian dapat secara mudah diterapkan ke eksternal, yakni kemasyarakat.

“Secara bertahap akan kami laksanakan itu. Intinya adalah harmonisasi di Pagaralam. Untuk mewujudkannya, kami tentu tidak bisa melaksanakannya sendiri. Butuh dukungan serta kerja sama dengan seluruh pihak. Karenanya diperkuat juga dari sinergi itu,”  pungkas AKBP, Tri Saksono Puspo Aji, S.I.K,.M.Si.

Dipenghujung acara, secara bersama sama semua perwakilan unsur masyarakat menyuarakan ikrar kesepakatan melaksanakan Pemilu 2019 aman dan damai. (JF/ Ricko)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.