Sebanyak 293 CPNS Empat Lawang Di Beri Pembekalan

Empatlawang,--liputansumsel. Com--Bupat Empatlawang H Joncik Muhammad memberikan pembekalan kepada 293 Calon Pegawi Negeri Sipil (CPNS) dilingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Empat Lawang,bertempat di halaman kantor bupati empat lawang,pada 11 maret 2019
Bupati berharap para CPNS yang baru tersebut dapat bekerja dengan terbuka dan dengan segala kemampuan potensi yang ada didalam diri mereka.
“Dan saya yakin 100 persen kalau mereka bekerja dengan sungguh-sungguh maka Empat Lawang akan lebih maju,” harapnya.
Bupati sadar bahwa proses rekrutmen CPNS tersebut betul-betul menggunakan kemampuan masing-masing. Bupati juga meyakini bahwa CPNS yang diterima ini kemampuannya diatas rata-rata.
Bupati H. Joncik Muhammad juga mengingatkan, kepada para CPNS yang baru diterima tersebut, sebelum 10 tahun tidak boleh mengusulkan pindah.
“CPNS yang baru diterima ini 10 tahun tidak boleh pindah. Dan mudah-mudahan mereka yang baru dibekali ini menjadi CPNS yang dapat membuat Kabupaten Empat Lawang menjadi lebih baik,” tungkasnya (Hum/Kominfo).

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.