AYO SEHAT BERSAMA SUSU DAN TELUR

Prabumulih, 9 maret 2020
Ketua TP-PKK Kota Prabumulih Ir.Hj.Suryanti ngesti rahayu didampingi oleh team PKK Kota Prabumulih melakukan kegiatan pembagian susu dan telur untuk anak sekolah di SDN 50 Yonzipur, SDN 47 sukajadi, SDN 46,PAUD cahaya Ramadhan,PAUD pandai Berdengang,dan PAUD Baiturrahman yang ada di Perumnas Sukajadi Kota Prabumulih.
Dalam sambutan kali ini Ketua TP-PKK Kota Prabumulih Ir.Hj.Suryanti ngesti rahayu menyampaikan bahwa orang tua harus sangat memperhatikan anak-anaknya terutama dari segi makanan karena ini sangat berpengaruh pada pertumbuhan anak jangan sampai anak-anak ini mengalami (STUNTING) apa itu STUNTING adalah kondisi gagal pertumbuhan pada anak (pertumbuhan tubuh dan otak) akibat kekurangan gizi dalam waktu yang lama. Sehingga, anak lebih pendek atau perawakan pendek dari anak normal seusianya dan memiliki keterlambatan dalam berpikir. Umumnya disebabkan oleh asupan makan yang tidak sesuai dengan kebutuhan gizi dan cara yang paling mudah untuk membantu kebutuhan gizi anak adalah dengan mengkomsumsi susu dan telur secara teratur.
Kedatangan Ketua TP-PKK Kota Prabumulih Ir.Hj.Suryanti Ngesti Rahayu dan team TP-PKK Kota Prabumulih ini sangat disambut dengan antusias baik oleh anak-anak maupun guru di sekolah tersebut.


Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.