Gubernur Sumsel , Resmikan Penyaluran Tegangan Listrik Di Desa Harapan Makmur Kecamatan Muara Lakitan


MUSI RAWAS,liputansumsel.com-  Gubernur Provinsi Sumatera Selatan (Sum-Sel) H Herman Deru mengadakan Kunjungan Kerja ( Kungker) ke Kabupaten Mura , dalam rangka peresmian penyaluran tegangan listrik  di Desa Harapan Makmur Kecamatan Muara Lakitan.


Turut mendampingi Gubernur Sumsel H Herman Deru, Bupati Mura Hj Ratna Machmud, Ketua PKK Riza Novianto Gustam, Kapolres Mura AKBP Achmad Gusti Hartono Sik,Dandim 0406 MLM, Forkoprimda, dan jajaran kepala OPD, Camat hinga Kades.


H Herman Deru, mengucapkan sangat mengapresiasi kepada Pemkab Mura yang sudah antusias sekali dalam memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat .


Kemudian pada hari ini merupakan moment yang sangat luar baisa,karena dalam penyaluran tegangan listrik ini juga menjadi contoh besar dalam kemajuan kinerja Pemerintah Mura untuk mewujudkan kewajibannya.


" Selain itu juga seiring jalan dengan program KB yang sangat maju sehinga bisa menjaga kestabilan pertumbuhan anak di masa yang akan datang,"ucap Gubernur.


Bupati Mura Hj Ratna Machmud menyampaikan ribuan terimakasih kepada Bapak Gubernur Sumsel H Herman Deru,yang sudah berkenan hadir dalam kegiatan acara peresmian penyaluran tegangan listrik  di Desa Harapan Makmur Kecamatan Muara Lakitan.


" Mudah-mudahan dengan adanya tegangan listrik ini,agar kedepan dapat membantu kehidupan maupun perekonomian bagi masyarakat yang ada di wilayah Kecamatan Muara Lakitan ini,"kata Bupati.


Hj Ratna Machmud juga menerangkan selaku Pemerintah Daerah (Pemda) kami akan terus berupaya dalam memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat Kabupaten Mura,yang Maju Mandiri dan Bermartabat (MANTAB) .


Fuji syukur alhamdulillah pada hari ini  menjadi salah satu momentum yang bersejarah, dimana seorang perempuan bisa memperjuangkan harapan masyarakatnya.


" Guna untuk kesejahteraan dalam membangun infrastruktur di Mura,mulai akses jalan hingga program lainya.ini semua itu tidak lepas dari peran penting dan kerja sama seluruh jajaran Kepemerintahan yang ada di Kabupaten Mura,"jelas Bupati.


Sementara itu General Manager PLN WS2JB Bambang Dwiyanto menerangkan sangat terimakasih kepada pihak-pihak yang sudah berkolaborasi dalam mensukseskan penyaluran tegangan listrik di Desa Harapan Makmur ini .


"Untuk operasi listrik didesa ini, angka rasio di sumsel meningkat menjadi 99,7 persen dengan hadirnya listrik didesa harapan makmur ini perekonomian meningkat dan juga usaha masyarakat meningkat,"terangnya.(Adv/Zul)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.