Ketua PB PBI Buka Kejurnas Bowling Leanpuri Cup 2023 Didampingi Ketua DPRD Prov. Sumsel


Palembang,liputansumsel.com – Ketua Umum Pengurus Besar Persatuan Bowling Indonesia (PB PBI) DR Jerry Sambuaga yang juga Wakil Menteri Perdagangan RI, Ketua Pengprov PBI Sumsel yang juga Ketua DPRD Sumsel Hj RA Anita Noeringhati SH MH melakukan lemparan bola menandai pembukaan Kejurnas Boling Leanpuri cup di JSC Bowling Center, Selasa (18/7/2023).

Dalam sambutannya Ketua PB PBI, DR Jerry Sambuaga Wakil Menteri Perdagangan RI ini juga menegaskan dengan menjadikan Kejurnas Bowling Leanpuri Cup sebagai kalender tetap PB PBI diharapkan mampu merangsang pebowling muda untuk terus berkompetisi.

Harus diakui, skill dan ketelitian bermain bowling akan terasah jika rajin ikut pertandingan. Baik level lokal ataupun nasional. Tegas Jerry Sambuaga.

Gubernur Sumsel, H Herman Deru yang juga hadir didampingi Ketua TP PKK Sumsel, Hj Febrita Lustia dalam sambutannya mengatakan,  sebagai warga Sumatera Selatan dan sebagai  pemimpin daerah ia merasa terhormat. Karena, lanjut Herman Deru, ada gelaran kompetisi bowling tingkat nasional diselenggarakan di lintasan Bowling yang bertaraf international.

“Mudah-mudahan ini akan menumbuhkan semangat bagi anak-anak muda di Sumsel agar  gemar main bowling. Ini menjadi suatu kehormatan  bagi saya dan ayah  dari almarhumah Hj.Percha  Leanpuri yang dulunya pernah menjabat ketum PB PBI,” tambahnya.

Sementara itu, Ketua Pengprov PBI Sumsel Hj RA Anita Noeringhati SH MH menjelaskan digelarnya Kejurnas Boling Leanpuri  Cup ini untuk mengenang jasa tokoh perempuan yang inspiratif dari Sumsel, Hj.Percha Leanpuri.

“PB PBI menjadikan Leanpuri Cup untuk menjadi agenda tahunan tidak hanya digelar di Sumsel, melainkan juga bisa dilaksanakan di luar Sumsel.
Dengan dicanangkan agenda Leanpuri cup ini diharapkan dapat menggelorakan semangat boling “ kata Anita yang juga Ketua DPRD Sumsel. 

Tercatat Sebanyak 144 peboler dari 10 provinsi meramaikan Kejurnas Boling Leanpuri cup. Antara lain kontingen Jawa Tengah, Jawa Timur Banten, Sumbar, Sumsel, DKI Jakarta, Kaltim, Aceh, Riau Jawa Barat. (mhn/ril)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.