POLSEK BABAT TOMAN BERHASIL MENGAMANKAN DI DUGA PELAKU PENGANIAYAAN


Muba,liputansumsel,com--Seorang perempuan bernama Evi Robiana (24) warga Dusun 3 Desa Binjai Kecamatan Muara Kelingi Kabupaten Musi Rawas(Mura) Provinsi Sumatera Selatan(Sumsel) yang saat ini tinggal di salah satu bedeng. terletak di Kelurahan Mangun Jaya Kecamatan Babat Toman Kabupaten Musi Banyuasin menjadi korban penganiayaan oleh pelaku Suhardi alias Ardi warga Dusun 3 Desa Sungai Angit Kecamatan Babat Toman.
         

Kejadian bermula, Rabu(18-07-2018) pukul 20:30 wib. Saat itu pelaku Ardi sedang berada di rumah bersama isterinya. Lalu ia mendapat telepon dari korban Evi. Saat menerima telepon dari korban Evi, isteri dari pelaku langsung merampas hp tersebut. Kemudian sang isteri berbicara terhadap korban. Dengan menanyakan apakah emas miliknya telah diberikan suaminya terhadap korban. "Ape Ade nian Evi mas aku dienjuk Kak Ardi samo Kamu". Dikarenakan Ardi tidak memberikan emas tersebut kepada sang isteri. Sehingga terjadi keributan mulut antara keduanya.
         
Tidak senang korban mencampuri urusan rumah tangga pelaku. Lalu pelaku Ardi mendatangi kediaman korban langsung  memarahi korban. Serta memukul, menampar dengan mengunakan tangan sebelah kanan  sebanyak 1 kali. Mengakibatkan korban mengalami memar di bagian kepala, kening sebelah kiri, dan tangan sebelah kiri. Atas kejadian tersebut korban melaporkan ke Mapolsek Babat Toman.
       

Kapolres Muba AKBP Andes Purwanti, SE, MM melalui Kapolsek Babat Toman AKP Ali Rojikin kepada liputansumsel, Minggu(30-09-2018) menuturkan bahwa.
         
"Benar kami sudah menerima laporan atas kasus penganiayaan yang menimpa Evi(korban). Selama 2 bulan ini kami terus memburu keberadaan Ardi(pelaku) yang kerap berpindah-pindah tempat. Hasilnya pada, Jumat(28-09-2018) pukul 22:15 wib kami mendapatkan tentang keberadaan pelaku. Dengan sigap tim dilapangan berhasil melakukan penangkapan. Saat itu pelaku sedang melintas di jalan pal 5 Desa Bangun Sari Kecamatan Babat Toman dengan menggunakan sebuah mobil, ".
         
Untuk mempertanggung jawabkan perbuatannya. "Saat ini pelaku sudah kami amankan di Mapolsek Babat Toman. Untuk dilakukan proses lebih dalam, " tutur Kapolsek.(Agung)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.