Ketua GNPF Ulama OKU Silaturahim Dengan HRS Sekaligus Ucapkan Yaumil Milad


Baturaja,liputansumsel.com - Ketua Gerakan Nasional Pengawal Fatwa (GNPF) Ulama Kabupaten OKU H. Alikhan Ibrahim, S.IP bersilaturahim dengan Imam Besar Front Persaudaraan Islam (FPI) Habib Rizieq Syihab (HRS) di kediamannya, kawasan Petamburan beberapa waktu lalu.


Hal tersebut disampaikan H. Alikhan kepada media ini pada Kamis pagi (24/8/23) di kediamannya, kawasan Bangsal Genteng-Sukaraya. 


Dalam silaturahim yang kedua kalinya tersebut, H. Alikhan juga mengucapkan "Yaumil Milad, Mabruk Alfa Mabruk" kepada HRS yang berultah ke-58 pada tanggal 24 Agustus 2023 ini.


H. Alikhan mengungkapkan 

silaturahim yang pertama pada akhir bulan September 2022 lalu, saat usai penyerahan mobil ambulans sumbangan dari masyarakat OKU yang digalang oleh GNPF Ulama OKU ke Dubes Palestina di Jakarta. Sementara, kunjungan beberapa hari kemarin merupakan silaturahim yang kedua kalinya. "Mudah-mudahan bisa bersilaturahim lagi yang ketiga kalinya. Insyaa Allah semoga saya bisa mengajak kawan-kawan lain juga yang tergabung dalam GNPF Ulama OKU," ungkap mantan Ketua DPRD OKU ini.


Ditanya soal kesannya saat bertemu HRS, H. Alikhan mengatakan sungguh sangat berkesan dan luar biasa. 

"Sungguh hal yang luar biasa bisa dan sulit digambarkan dengan kata-kata pada saat bertemu dengan Imam Besar FPI yang merupakan salah satu zuriat Rasulullah SAW sekaligus panutan serta idola jutaan umat Islam di Indonesia. Alhamdulillah kami bisa bertemu dan ngobrol sebentar, meskipun kemarin beliau dalam kondisi lagi kurang sehat dan banyak tamu dari daerah lain yang datang untuk bersilaturahim juga," ujarnya.


H. Alikhan berharap semoga dalam usia yang sedemikian matang tersebut, Habib Rizieq Syihab tetap Istiqomah dalam berjuang menegakkan kebenaran dan ajaran-ajaran Islam. 

"Semoga juga di usia yang semakin matang ini, beliau tetap berjuang dalam memerangi kemaksiatan dan kemungkaran. Insyaa Allah mudah-mudahan beliau diberikan umur panjang, kesehatan, kekuatan lahir dan batin dalam memimpin perjuangan umat Islam membela kebenaran dan syariat Islam di bumi Indonesia ini. Sungguh sangat sulit mencari sosok ulama seperti beliau sekarang ini, yang berani mengatakan mana yang haq dan mana yang batil serta berani melawan rezim yang zolim," harapnya.


(Duan)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.