Gelar Giat Keagamaan, SD Negeri 2 Lubuk Seberuk Tingkatkan ImTaq peserta didik sesuai Kepercayaannya


OKI, LiputanSumSel.Com-Bulan Ramadhan adalah bulan yang mulia, dimana segala kebaikan yang dilakukan dibulan Ramadhan pahalanya akan berlipat ganda, beberapa kegiatan keagamaan pun dilakukan oleh setiap Sekolah untuk mengisi ibadah mereka di bulan Ramadhan. Seperti halnya yang dilakukan oleh SD Negeri 2 Lubuk Seberuk yang tengah melaksanakan kegiatan pesantren kilat Ramadhan 1444 H.


Menurut keterangan Ketua panitia pesantren kilat Yuliani.S.Pd.i.

Dibantu seluruh dewan guru kelas 4,5 dan 6 Sabtu 15 April 2023 mengatakan"dalam kegiatan Pesantren kilat Ramadhan ini SD Negeri 2 Lubuk Seberuk mengusung Tema Membangun Kepribadian Unggul, Berintegritas dan Berakhlak Mulia, Guna menyonsong Peradaban Luhur untuk mewujudkan profil Pelajar Pancasila"Terangnya.


Lanjut Yuliani" Beberapa Rangkaian kegiatan Pesantren Kilat yang diadakan mulai dari kegiatan Tadarus, Sholat Duha, praktek doa sehari hari, dan Kultum, dimana kegiatan tersebut diikuti oleh seluruh siswa mulai dari kelas 1 hingga kelas 6, hal ini bertujuan untuk memberikan pemahaman tentang Islam kepada peserta didik kami guna meningkatkan kualitas imtaq (iman dan takwa) mereka yang nantinya dapat diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari"Terangnya.


Tak hanya Pesantren Kilat Ramadhan saja, Kastubi M.Pd selaku Kepala Sekolah juga menjelaskan ada juga kegiatan keagamaan lainnya, melihat SD Negeri 2 Lubuk Seberuk juga ada yang beagama Hindu maka kegiatan keagamaannya juga dilakukan yakni disebut Pasraman Agama Hindu yang juga diikuti oleh siswa Bagi yang beragama Hindu,  kegiatan ini dilakukan bersamaan agar semua peserta didik dapat saling menghormati dan menghargai antar umat beragama"Jelasnya.


Ketua panitia kegiatan Pasraman kilat agama Hindu adalah Ibu Ni Kadek Sujawati.S.Pd.H dan bu Wayan Srimulyani S.Pd, menurut keterangan keduanya mengatakan " Kegiatan Pasraman Kilat Bidang Pendidikan agama Hindu SD Negeri 2 Lubuk Seberuk juga bertujuan untuk memberikan bekal kemampuan kepada peserta didik agar memiliki sradha dan bhakti kepada Ida Sang Hyang Widi Wasa dan membina peserta didik agar memiliki pengalaman, pengetahuan, keterampilan yang dapat dikembangkan nantinya juga dalam kehidupan sehari hari"Terangnya.


Lanjutnya" Semoga kegiatan ini kedepannya dapat menjadi Rutinitas ditiap Tahunnya agar kami sebagai tenaga pendidik dapat membentuk peserta didik kami menjadi SDM yang berkualitas, berilmu, dan taat Dengan"Harapnya. (Pov)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.